INFO MARKAS

Anniversary KSR PMI Unhas yang ke 24



Kini, KSR PMI Unhas akan merayakan Hari Lahirnya yang ke 24. Dalam menyambut Hari Lahirnya ini, panitia akan mengadakan berbagai rangkaian acara berupa Outbound, Tukar Kado, Sing a Song, dan Tudang Sipulung. Adapun acara yang dinamakan Fanniversary ini, diadakan selama tiga hari berturut-turut dimulai dari tanggal 17 hingga 19 oktober 2015, namun dengan lokasi yang berbeda. Pada tanggal 17 dan 18 oktober, akan diadakan di Bantimurung, Maros. Sedangkan pada tanggal 19 oktober yang merupakan Hari Lahirnya KSR PMI Unhas yang ke 24, akan diadakan di Panti Asuhan Bani Hasyim. Panti Asuhan Bani Hasyim merupakan Panti Binaan oleh KSR PMI Unhas.

“Dalam melaksanakan kegiatan kepalangmerahan, KSR PMI Unhas berlandaskan pada Tri Dharma Perguruan Tinggi dan Prinsip Prinsip Dasar Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional. Maka saya selalu mengharapkan, Semoga KSR PMI Unhas bisa terus melahirkan relawan berkompeten yang mendedikasikan dirinya demi kemanusiaan”, kata Dian Purnamasari, Ketua KSR PMI Unhas periode 2015.

Dengan ini masih banyak PR bagi kita sebagai penerus KSR PMI Unhas. Sebab untuk melahirkan kader yang kuat, kita pun harus mampu memberi contoh teladan bagi mereka. Bekerja tepat, bekerja cepat, bekerja cerdas. Noi siamo tutti fratelli. Kita semua sama dan bersaudara.

Salam,

HAL

Posting Komentar

 
Back To Top